Apakah Anda berpikir tentang mobile marketing?
Membayangkan bagaimana Anda bisa menggunakan mobile marketing untuk berhubungan dengan para customer?
Berita baiknya adalah mobile marketing tidak serumit yang dibayangkan.
Berikut ini adalah lima hal yang bisa dilakukan untuk mulai masuk ke dalam mobile marketing. Ketika Anda telah menguasai langkah-langkah di bawah ini, Anda akan melihat bahwa mobile marketing merupakan langkah yang sangat bagus untuk membuka gelombang pemasukan baru untuk bisnis Anda.
Siap untuk memulai?
Table of Contents
1. Mengatur Mobile Website Anda
Ini sebenarnya lebih mudah dari yang anda pikirkan. Opsi pertama adalah menggunakan sistem otomatis yang ditawarkan oleh banyak perusahaan. Mereka pada dasarnya mengambil dari website Anda yang telah ada dan memformatnya secara otomatis untuk tampilan mobile.
WordPress mempunyai beberapa plugins yang bekerja cukup baik untuk ini dan GoDaddy mempunyai sebuah system otomatis yang juga melakukan hal itu juga. Tetapi untuk pengalaman terbaik bagi para user, Anda disarankan fokus pada beberapa opsi yang diuraikan di bawah ini.
Opsi kedua adalah menggunakan satu dari platform plug-and-play yang ditawarkan secara online. Perusahaan tersebut sebenarnya membuat sebuah mobile website terpisah yang benar-benar independen dari website regular Anda.
Cukup Google “How to set up a mobile website” dan Anda akan menemukan beberapa perusahaan yang mengerjakan hal ini. Ada beberapa perusahaan bagus yang menawarkan sistem plug-and-play ini, tapi ada juga beberapa yang buruk, jadi lakukaan riset terlebih dahalu sebelum Anda memilih sebuah perusahaan untuk bekerja sama.
Mobicanvas.com, GetGoMobi.com dan Onswipe.com mereka mempunyai beberapa platform yang bagus untuk mengerjakannya.
Opsi ketiga adalah menambahkan sebuah baris kode yang simpel ke homepage Anda yang menampilkan ukuran layar dari orang yang mengunjungi website Anda.
Jika orang yang mengunjungi website Anda mempunyai layar yang lebarnya lebih dari 600 pixel, mereka kemungkinan menggunakan sebuah PC dan diarahkan ke website reguler Anda. Jika layarnya lebih kecil dari 600 pixel, kemungkinan mereka menggunakan perangkat mobile dan akan diarahkan ke halaman yang didesain untuk layar smartphone.
Di luar dari 3 opsi tersebut, opsi ketiga adalah opsi yang paling pas. Cukup minta web designer Anda melakukan pencarian untuk “mobile website redirect code” dan mereka akan menemukan banyak opsi seperti yang satu ini di CSS-Tricks.com.
2. Klaim Bisnis Anda Pada Platform Yang Berbasis Lokasi
Anda harus klaim bisnis Anda pada platform yang berbasis lokasi seperti Foursquare, Gowalla dan Facebook Places, terutama jika Anda mempunyai sebuah lokasi brick-and-mortar.
Claiming your business berarti bahwa Anda mengangkat tangan Anda kepada layanan tersebut dan berkata “Saya perwakilan resmi dari bisnis XYZ dan ingin terdaftar pada platform Anda”. Claiming your business mirip dengan memanggil perusahaan telepon untuk mendapat daftar gratis di Yellow Pages, hanya saja sekarang Anda menjangkau ke layanan berbasis lokasi bukannya sistem Ma Bell.
Ketika Anda telah mengklaim bisnis Anda, Anda akan mulai menggunakan platform tersebut untuk menjalankan promosi secara mobile. Sebagai contoh, restoran Chili’s Bar & Grill menjalankan promosi dimana setiap orang yang “check in” di tempat mereka menggunakan Foursquare mendapat cheese dip secara gratis.
Lebih baik lagi, Restoran tersebut meningkatkan promosinya dengan setiap orang yang check in pada tempat yang berjarak sekitar 180 meter dari restoran tersebut mendapatkan penawaran yang sama. Ya, Anda telah mendengarnya bukan, jika Anda check in pada toko bunga di sebelah, Anda akan mendapat kupon digital untuk cheese dip gratis di Chili’s yang jaraknya hanya beberapa langkah dari toko bunga tersebut. Brilian!
3. Libatkan Diri Anda
Anda tidak bisa sepenuhnya mengerti tentang mobile marketing hingga Anda menggunakan mobile marketing. Jadi saat Anda membaca artikel ini, genggam smartphone Anda dan bermainlah dengan hal tersebut, check in di Foursquare, beli beberapa sepatu menggunakan Zappos app, lakukan sebuah voice search menggunakan Google Voice Search, cukup dengan membiasakan diri saja dengan semua seluk beluk smartphone Anda.
Ketika Anda siap untuk lebih dalam bergelut dengan smartphone Anda, download Starbucks mobile payment app dan gunakan aplikasi tersebut untuk membayar secangkir kopi anda selanjutnya. Dengan cara tersebut, anda bisa terlihat lebih keren dari pria lain yang memesan double whipped mocha Frappuccino dengan repotnya.
Lebih banyak anda menggunakan mobile media, anda akan lebih banyak memandang bahwa semua hal tersebut tidaklah benar-benar rumit. Ini hanya alur marketing terbaru dalam sebuah garis panjang dari beberapa alur marketing yang telah diperkenalkan sepanjang beberapa dekade terakhir.
Tips: untuk pengguna smartphone yang ahli: 1) Unduh LinkedIn ke smartphone Anda, 2) aktifkan fungsi Bluetooth Anda dan 3) buka aplikasai LinkedIn. Dalam LinkedIn, Anda akan melihat sebuah ikon dengan gambar dua orang berjabat tangan bernama “In Person.”
Temukan seseorang di kantor Anda yang mempunyai aplikasi LikedIn pada smartphone mereka, lalu “dump” smartphone Anda bersamaan. Ding! Anda telah menggunakan Bluetooth untuk bertukar profil LinkedIn Anda tanpa mengetik sebuah kata.
4. Jalankan Sebuah Mobile Ad Campaign
Mobile ad campaign sangat bagus untuk semua jenis perusahaan, tetapi khususnya sangat bagus untuk perusahaan yang mempunyai lokasi brick-and-mortar. Setelah itu, jika Anda memiliki sebuah restoran, tidakkah Anda ingin mempunyai sebuah iklan pop up ketika seseorang mencari dengan keyword “restoran dekat rumah saya”?
Mobile ad campaign bisa dibeli melalui cost-per-click basis, a cost-per-thousand basis atau a cost-per-acquisition basis.
Terdengar membingungkan? Jangan khawatir, cukup kunjungi beberapa platform mobile advertising paling terkenal (seperti Millennial Media, iAd from Apple atau AdMob dari Google) dan mereka akan memandu Anda mengetahui perbedaannya dan bagaimana menggunakan layanannya.
5. Scan Sebuah QR Code.
QR Codes menyerupai barcode kecil berbentuk kotak yang bermunculan di semua tempat. Untuk perkenalan lebih dalam mengenai QR Codes, Anda dapat mencari dengan keyword “How QR Codes Can Grow Your Business”.
QR Codes (atau berkaitan erat dengan EZ Codes, Microsoft Tags, SPARQCodes, dll) dapat di-scan oleh smartphone. Ketika di-scan, mereka akan mengarahkan Anda ke halaman web mobile yang menawarkan kupon diskon, bonus konten, penawaran khusus atau beberapa konten tambahan lainnya.
Cara untuk men-download QR Code reader untuk smartphone Anda:
- Hidupkan smartphone Anda dan buka browser web Anda.
- Kunjungi BeeTagg.com atau Sparq.it dan klik link yang bertuliskan ” Download QR Code Reader”.
- Operasikan aplikasi tersebut dan tahan kamera ponsel Anda pada QR Code. Aplikasi ini secara otomatis akan memindai kode tersebut.
Intinya
Mulai sekarang, Anda mungkin menyadarai bahwa mobile media tidaklah benar-benar rumit. Ini seperti media sosial atau email marketing atau organic search, hanya perbedaannya mekanisme pengirimannya adalah smartphone atau komputer tablet bukan PC.
Ini hanya lima cara yang bisa Anda gunakan untuk memulai mobile marketing. Masih ada puluhan cara lainnya.
Bagaimana menurut Anda? Cara mobile marketing apa yang sudah Anda coba dan ingin Anda bagi dengan para pembaca? Digitalmarketer.id akan sangat bersemangat untuk mendengar komentar Anda pada kolom di bawah ini.