Mindset

5 Langkah Mudah Membuat Klien Terkesan

Jika Anda sudah lama berada di dunia freelance tetapi Anda masih belum bisa mempunyai klien yang selalu menghubungi Anda untuk melakukan proyek kembali berarti ada beberapa hal yang membuat mereka tidak memberikan proyek kembali. 

Yang pertama mungkin hasil pekerjaan kurang memuaskan dan kedua mungkin ada yang salah saat Anda membuat proyek tersebut seperti jarang berkomunikasi terhadap klien.Seperti yang Anda ketahui kalau Anda bekerja entah sebagai pekerja kontrak atau pekerja lepas Anda Anda harus melakukan komunikasi dengan klien Anda, entah itu supervisor atau project manager. Anda harus memberitahukan perkembangan pekerjaan.

Untuk itu Anda wajib mengetahui cara-cara apa saja yang bisa Anda lakukan untuk membuat klien Anda terkesan dengan Anda hingga mereka ingin terus bekerja sama dengan Anda. Untuk Anda yang baru memulai dunia freelance juga dapat mengikuti cara – cara ini karena ini adalah kesempatan untuk Anda membangun networking dengan klien.

1. Memberikan Extra Perhatian

Yang berarti Anda memberikan perhatian lebih seperti Anda memberikan email bagaimana dengan proyek yang sedang Anda kerjakan, dimana Anda bisa meminta pendapat mereka mengenai hal sedang Anda kerjakan. Dengan begitu klien akan merasa bahwa ia bekerja sama dengan baik hal ini juga bermaksud memperkecil kesalahpahaman mengenai hasil yang diinginkan klien.

2.Berpikir Positif dan Tetap Tenang

Hal ini memang bisa dibilang menguji kepercayaan Anda tentang klien, dimana Anda mengalami situasi upah Anda yang belum dibayar atau belum menerima upah secara penuh. Ingat Anda jangan terlalu panik dan langsung melabelkan klien bahwa tidak profesional karena ada banyak kemungkinan yang terjadi. Anda juga jangan langsung membentak klien karena belum dibayar pastikan Anda melakukannya dengan sopan tanpa mengucapkan kata-kata yang menyakiti klien.

3. Mengajak Klien Untuk Ikut Dalam Pembuatan Proyek

Dimana Anda akan meminta pendapat mengenai pekerjaan dan meminta klien ingin konsep seperti apa untuk hasilnya. Anda juga harus menyiapkan hal- hal apa saja yang membuat hasil Anda menjadi menarik. Ingat jangan ambil keputusan secara sepihak karena proyek yang sedang Anda kerjakan adalah milik klien, jadi klien perlu tahu apapun tentang proyek tersebut.

4. Menjadi Freelancer yang Dapat Diandalkan

Menjadi orang yang dapat diandalkan memerlukan hal – hal seperti mempunyai solusi untuk masalah yang sedang terjadi, lalu tetap bersikap profesional dalam segala hal. Ingat saat Anda mengalami masalah dalam proyek Anda jangan panik tetapi cara jalan keluarnya dan solusi Anda juga harus tetap menghubungi klien untuk meminta izin pada apapun yang terjadi. Karena hal ini akan mengajarkan Anda untuk menjadi freelancer yang mempunyai pengalaman yang baik mulai dari mengatasi masalah hingga menyelesaikannya.

5. Dapat di percaya

Dimana Anda sebagai freelancer harus dapat dipercaya oleh klien, jangan sekali- kali Anda berpikir untuk kabur karena hal seperti itu akan merusak nama Anda sebagai freelancer dan akan ada dampak jika klien Anda membawa masalah ini ke ranah hukum. Oleh sebab itu jangan pernah berbuat hal yang tidak -tidak jika Anda mengalami masalah, Anda bisa langsung menghubungi klien agar klien juga tau apa yang menjadi masalah dan mungkin dapat memberikan solusi untuk Anda. 

Kelima cara ini  yang akan membantu Anda untuk membuat klien menjadi terkesan, tetapi Anda masih belum mengetahui bagaimana cara mendapatkan klien dengan benar. Anda bisa bergabung di satu komunitas yang memang mau membantu Anda untuk mendapatkan klien dengan proyek yang sesuai dengan keahlian dan upah yang sesuai dengan jam kerja atau penilaian yang memang benar Anda dapatkan dari klien Anda sebelumnya. Dan untuk mengetahui dimana komunitas yang ingin membantu Anda dengan memberikan banyak klien yang sesuai. Anda bisa melihat website kami dan untuk informasi lebih lanjut bisa dilihat disini.